daerah

Lagi, Bengkulu Terima Logistik Covid-19

Oleh: Sofia Harianja Editor: Sofia Harianja 10 May 2020 - 11:27 bengkulu
BENGKULU, KBRN: Provinsi Bengkulu akan kembali menerima bantuan barang berupa alat pengaman diri dan masker dalam rangka penanganan wabah corona dari pemerintah pusat melalui BNPB. Jumlahnya mencapai tujuh ribu buah.

Sekretaris BPBD Provinsi Bengkulu Edi Susanto mengatakan, bantuan APD untuk tenaga kesehatan di Provinsi Bengkulu yang diterima ada sebanyak 2 ribu buah.

Sementara masker sebanyak lima ribu buah hanya untuk RSUD M Yunus. Masing-masing 3 ribu pcs masker bedah, dan 2 ribu pcs masker N98.

"Ya, memang ditujukan ke alamat RSUD M Yunus. Dan sudah kita sampaikan," ujar Edi terkait penerima bantuan masker. "Kalau barang yang lain tidak ada," tandasnya, Minggu (05/04).

Sebelumnya, Sekda Prov Bengkulu Hamka Sabri menginformasikan Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu menerima bantuan rapid test sebanyak 4800 buah. Barang logistik penanganan Covid-19 ini diberikan oleh Pusat Krisis Kesehatan Kementerian Kesehatan RI.