pendidikan

Kapolres Teluk Bintuni : Penghijauan Merupakan Salah Satu Program Polri.

Oleh: muhrisaldi Editor: muhrisaldi 10 May 2020 - 11:30 manokwari

KBRN Bintuni. Dibawah pimpinan Kapolres Teluk Bintuni AKBP Hans Rachmatulloh Irawan, S.I.K didampingi Wakapolres Kompol Markus Gasirarie, SH melaksanakan Penanaman Seribu Bibit Pohon di Sekolah SD-SMP Negeri Terpadu. Senin (2/3).

Kepala Sekolah dan Dewan Guru sangat bersyukur atas kedatangan Bapak Kapolres Teluk Bintuni beserta anggotanya guna melaksanakan penanaman seribu bibit Pohon di sekolah, “Ucap Kepala Sekolah”, disela-sela kegiatan.

Jenis bibit pohon telah ditanam di sekolah SD-SMP Negeri Terpadu, antara lain pohon Tanjung, pohon rambutan, pohon jambu mente, pohon sirsak, pohon pinang.

Menurut Kapolres Teluk Bintuni AKBP Hans Rachmatulloh Irawan, S.I.K bahwa adanya  manfaat dari penghijauan ini diantaranya, mencegah adanya longsor, instrusi air laut, mencegah erosi, sebagai pencegah dan penyaring alami, berperan dalam pembentukan serta sebagai tempat hidup dan sumber makanan bagi beberapa jenis satwa.

Yang pastinya di sekolah diajarkan pelajaran Biologi tentang Ekosistem, Rantai kehidupan untuk itu menanam pohon adalah bagian terpenting dari ekosistem itu.

Penanaman Pohon adalah Instruksi dari Pimpinan tertinggi Polri yaitu Bapak Kapolri, dengan memulainya dari diri sendiri untuk peduli penghijauan di Lingkungan sekitar kita. Serta Pesan atau motto Bapak Gubernur Papua Barat Kita Jaga alam, alam jaga kita. Ungkap Kapolres dalam sambutanya.

Selain itu, Kapolres juga mengapresiasi atas edukasi dan inovatif yang di lakukan oleh personilnya. “Penghijauan merupakan program Polri, kalau bukan kita yang peduli siapa lagi, kalau bukan sekarang kapan lagi, bukankah ini untuk kelestarian sumber daya alam kedepan sebagai warisan buat anak cucu kita tentunya.” Tuturnya”.

Dimana keegiatan tersebut dihadiri sejumlah tenaga pengajar, Kepala sekolah SD-SMP Terpadu, Kepala Seksi Cabang Kehutanan Bintuni Charli Boy, SH, MM., Staf Ahli Bupati Bapak F. Awak, Ketua Bhayangkari NY. Kiki Hans, Wakil Ketua Bhayangkari NY. Irawati Markus, Seluruh Ibu Pengurus Bhayangkari, PJU dan Perwira Polres Teluk Bintuni, Dewan Guru SD-SMP TERPADU, Siswa-Siswi SD dan SMP Negeri Terpadu, Serta Personel Polres Teluk Bintuni.
(Reporter : Wawan).