Ramadan

Baznas Sibolga Salurkan Zakat Kepada Pemuka Agama Islam

Oleh: Rizky Ramadhan Editor: Deny Siahaan 04 Apr 2024 - 20:42 Sibolga

KBRN, Sibolga: Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sibolga, kembali menyalurkan dana zakat kepada masyarakat yang berhak (mustahik) menerimanya. Pada kesempatan ini, Kamis (04/04/2024) Baznas menyalurkan zakat kepada ratusan Pemuka Agama dan tenaga pendidik Islam di Kota Sibolga.

Bertempat di Masjid Taqwa komplek Yayasan Muhammadiyah Kota Sibolga, di Jalan Dame, Kecamatan Sibolga Selatan, dana zakat diberikan kepada 37 guru TK, 70 guru TPQ, 50 guru MDTA atau guru pengajar Pendidikan Agama Islam. Kemudian 100 guru Madrasah, 41 imam masjid, 41 garim, 62 bilal/rubiah.

Wakil Ketua BAZNAS Sibolga, M Karhan Tanjung menjelaskan, Baznas bekerja sama dengan Pemerintah Kota Sibolga dalam hal menyalurkan dana zakat kepada masyarakat. Dan pada giat tersebut, masing-masing mendapatkan manfaat sebesar Rp 300.000.

β€œDana zakat diberikan kepada 37 guru TK, 70 guru TPQ, 50 guru MDTA, 100 guru Madrasah, 41 imam masjid, 41 garim, 62 bilal/rubiah. Masing-masing mendapatkan manfaat sebesar Rp300.000” kata Karhan saat menyampaikan sambutannya.

Ditambahkannya, BAZNAS Kota Sibolga juga memberikan dana zakat khusus kepada 8 orang yang baru masuk atau memeluk agama Islam (Muallaf). Masing-masing menerima manfaat sebesar Rp 500.000.