Features

Sangihe Miliki Potensi Perikanan Melimpah

Oleh: Anton Lahaube Editor: Sriyani Martha Ropiah 15 Apr 2024 - 06:46 Tahuna

KBRN Tahuna (Feature) : Memiliki potensi perikanan yang mumpuni menjadi berkah tersendiri bagi nelayan termasuk masyarakat yang keseharian berprofesi sebagai pedagang atau penjual ikan. 

Hal itu dirasakan salah satu pedagang Ara Opniel yang sudah kurang lebih 20 tahun berjualan ikan panggal yaitu ikan jenis Tuna dengan cara di potong-potong.

β€œKita sudah berjualan kurang lebih 20 tahun sudah lama dan profesi ini torang jalankan untuk menghidupi keluarga,” ujar Opniel.

Ikan hasil tangkapan nelayan khususnya Ikan Tuna yang tidak masuk klasifikasi untuk di eksport dibeli untuk di jual kembali di pasar tradsional sudah dalam ukuran persegi setelah di potong. Penjualan ikan tuna dan jenis lainnya seperti Cakalang bisa lebih murah disaat hasil tangkapan melimpah.

Biasanya pembelian ikan tuna perekor dengan bobot 50 Kilogram juga menyesuaikan dengan harga jual yang mencapai 1 Juta Rupiah bahkan lebih.

Disisi lain dalam upaya mengoptimalkan potensi di bidang perikanan, Pemda  melakukan terobosan untuk kegiatan eksport ke Negara tetangga Philipina.

β€œDi tahun 2024 sudah yang ke 2 kalinya kita melanjutkan kerja sama lintas Negara untuk kegiatan eksport khususnya ikan tuna,” ujar Asisten 2 Setda Sangihe Gori Londo.

Kegiatan eksport merupakan salah satu terbosan Pemda yang dilakukan agar nelayan dan pelaku pasar mendapatkan nilai lebih dari potensi yang di miliki daerah dalam kegiatan eksport. (Ant)