kuliner-nusantara

Baubau Creatif Festival Tampilkan Makanan Tradisional

Oleh: Afrian Syah Editor: 10 May 2020 - 11:46 kbrn-pusat
KBRN, Baubau : Beraneka ragam produk makanan tradisional dan kerajinan ditampilkan dalam kegiatan Baubau Creatif Festival 2019 yang digelar selama dua hari mulai 28-29 Agustus 2019 di kawasan publik Kota Mara, Kota Baubau.

Kegiatan Baubau Creatif Festival 2019 sendiri diinisiasi sejumlah komunitas yang bersinergi dengan Pemkot Baubau.

Dalam kegiatan ini, beraneka raga makanan tradisional ditampilkan diantaranya jambu mete, Kaholeo yang dibuat dengan bahan utama ikan teri asap Kaholeonarore, yang dibubuhi rempah lokal pilihan khas dari pulau Buton.

Wali Kota Baubau, AS Tamrin saat membuka kegiatan tersebut sangat mengapresiasinya, sebab dengan ditampilkannya makanan tradisional yang dikemas menarik, menandakan masyarakat Baubau khususnya para pelaku usaha telah memiliki banyak inovasi dan kreasi dalam mengembangkan usahanya.

"Karena itu kita juga akan mendorong para pelaku usaha ini untuk terus mengembangkan usahanya, "ujar AS Tamrin kepada RRI, Rabu (28/8/2019). 

Wali Kota mengakui saat ini salah satu kendala dihadapi para pelaku usaha makanan tradisional adalah terkait pemasarannya.

Karena itu kata AS Tamrin, pemkot Baubau akan berupaya memfasilitasi untuk membuka akses pemasaran sejumlah produk UMKM tersebut.

"Dengan begitu kita berharap ini bisa lebih meningkatkan lagi pertumbuhan ekonomi di Baubau, "pungkasnya.