pemilu-2019

Bawaslu Tolitoli Serahkan Santunan Penyelenggara Pemilu Yang Alami Kecelakaan

Oleh: Ahmad Mukaddas Editor: 10 May 2020 - 11:43 kbrn-pusat
KBRN,  Tolitoli : Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) kabupaten Tolitoli mengucurkan bantuan atau santunan kepada dua orang penyelenggaranya yang mengalami kecelakaan kerja saat pesta demokrasi pilpres maupun pileg april lalu,santunan tersebut merupakan wujud dari perhatian serta empati Bawaslu.

Sebanyak dua orang penyelenggara pemilu dari badan pengawas pemilu Bawaslu kabupaten Tolitoli mendapat santunan kecelakaan kerja dengan jumlah sebesar Rp16,6 juta yang diberikan kepada masing-masing Mardiana dan Muhammad Quif, yang saat bertugas pada pesta demokrasi pileg dan pilpres, keduanya mengalami kecelakaan kerja.

"Pemberian santunan kepada dua orang anggota bawaslu kabupaten Tolitoli yang mengalami kecelakaan kerja merupakan bentuk atau wujud perhatian serta empati dari Bawaslu sendiri, sebelumnya Bawaslu kabupaten Tolitoli telah mengajukan sebanyak lima orang penyelenggaranya untuk mendapat santunan,namun sejauh ini realisasi dari Bawaslu pusat baru dua orang," kata anggota bawaslu kabupaten Tolitoli Syamsuri, Jum'at (27/9/2019).

Muhammad Quif merupakan ketua Panwascam Basidondo sementara Mardiana adalah pengawas TPS desa Anggasan kecamatan Dondo,jika Muhammad Quif mengalami kecelakaan akibat dilempar batu, ibu Mardiana mengalami kecelakaan terjatuh dari sepeda motornya,diharapkan santunan yang diberikan tepat sasaran dan bermanfaat bagi si penerima.