olahraga

Kehilangan Sejumlah Pemainnya, Pelatih Madura United Tetap Optimis Curi Poin Penuh Lawan Persib Bandung

Oleh: Miftahol Umar Editor: Heri Firmansyah 10 May 2020 - 11:43 kbrn-pusat

KBRN, Bangkalan : Menjelang laga lanjutan liga 1 2019 pekan ke 22, Madura United yang akan menghadapi tim tamu Persib Bandung di Stadion Gelora Bangkalan. (5/10/2019) Sabtu malam. harus kehilangan sejumlah pemainnya.Namun, situasi sulit tersebut tidak membuat sang pelatih kecil hati

Pelatih Madura United, Rasiman mengatakan, apapun kondisnya Madura United siap menghadapi Persib Bandung dan dirinya mengakui Persib merupakan tim besar akan tetapi tidak perlu merasa rendah diri dengan target poin penuh di kandang sendiri.

“Madura united masih memiliki 23 pemain dan masih sangat cukup untuk menjamu Persib Bandung, meskipun kehilangan separuh kekuatan kami tidak mau menjadikan pemanggilan timnas menjadi alasan dan saya memiliki kepercayaan besar kepada pemain-pemain yang tersisa,” ungkapnya. Sabtu ((5/10/2019).

Lebih lanjut ia menjelaskan, ketujuh pemain yang tidak bisa membela Madura United adalah M Ridho (timnas senior), Zulfiandi (timnas senior), Andik Vermansah (timnas senior), Syahrian Abimanyu (timnas U-23), Ante Bakmaz (akumulasi kartu), Rendika Rama (akumulasi kartu) dan Asep Berlian (cedera).

“Selain tujuh nama itu Madura United harus melepaskan Beto yang juga mendapatkan panggilan timnas. Namun, penyerang 38 tahun itu mendapat keringanan dan diperkenankan terlambat bergabung ke pemusatan latihan,” pungkasnya.