tanggap-bencana

Kemarau, DKP Kota Tasikmalaya Pastikan Ketersediaan Pangan Aman

Oleh: Nova Nugraha Putra Editor: 10 May 2020 - 11:42 kbrn-pusat
KBRN, Tasikmalaya : Meski sejumlah lahan pertanian di wilayah Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, terdampak kekeringan, Dinas Ketahanan Pangan (DKP) memastikan, ketersediaan pangan di wilayahnya mencukupi kebutuhan warga.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Tasikmalaya Abu Mansyur menjelaskan, meski wilayahnya bukan merupakan penghasil pangan, Tasikmalaya mendapat pasokan dari berbagai wilayah. Sehingga, cadangan pangan yang dimiliki tetap tersedia.

"Kami bukan penghasil pangan, tapi pasokan dari luar membantu ketersediaan pangan," jelas Abu kepada Radio Republik Indonesia RRI, Rabu (16/10/2019).

Abu melanjutkan, pemerintah daerah memiliki cadangan pangan yang cukup untuk dua bulan kedepan. Cadangan pangan berupa beras ini dapat dikeluarkan, jika dibutuhkan. Terutama, dalam keadaan darurat.

"Kami memiliki cadangan beras 100 ton. Ini cukup untuk dua bulan kedepan," ungkap Abu.

Maka dari itu, meski ditengah terpaan dampak kekeringan saat ini, persediaan pangan di Kota Tasikmalaya aman.

"Tidak perlu khawatir persediaan pangan, aman," pungkas Abu.