kuliner-nusantara

Festival Kopi Manjakan Penikmat Kopi di Ubru Kopi

Oleh: Rizki Supermana Editor: Heri Firmansyah 10 May 2020 - 11:31 kbrn-pusat

KBRN, Jakarta : Festival Kopi kembali digelar dengan mengusung tema "Kisah Kopi Vol.2" di Lippo Mall Kemang, Jakarta. Penikmat kopi akan dimanjakan dengan Ubru Kopi mulai cara pengolahan kopi hingga penyajian di tempat.

Bussines Manager Ubru Kopi, Erwin mengatakan tema Kisah Kopi Vol.2 adalah konsep menarik menyatukan semua kalangan pencinta kopi. Ubru Kopi merasa bangga dapat ikut serta dalam festival yang mempertemukan para pecinta kopi.

"Bagi pecinta kopi untuk menemukan berbagai biji kopi dan bubuk, serta alat seduh manual, bekerjasama dengan berbagai roaster kopi Indonesia, untuk menghadirkan biji kopi berkualitas tinggi dari berbagai daerah di Indonesia," ungkap Erwin kepada RRI di Lippo Mall Kemang, Jakarta, Jum'at (21/2/2020).

Ubru Kopi selalu mengecek kualitas kopi dari roaster sebelum dijual kepada konsumen. Selain itu, Ubru Kopi juga memberikan pelayanan baik bagi konsumen, dan mengedukasi para penikmat kopi tentang berbagai macam kopi dan alat seduhnya.

Sekitar 60 tenants dari berbagai brand yang berada di Jakarta dan sekitarnya ikut dalam Festival Kopi, yang menjual coffee drinks, coffee beans, coffee tools, coffee manchines, dan coffee equipment.

Ubru Kopi menawarkan diskon 20 persen untuk kopi dan peralatan kopi di booth 59-60 Main Atrium, Lippo Mall Kemang. Pengunjung dapat mencicipi arabika dan robusta dari berbagai daerah di Indonesia.