KBRN, Gorontalo : Tarbiyah , istilah yang sudah tidak asing di telinga masyarakat luas, terutama bagi umat Muslim. Istilah tarbiyah ini sendiri sering dijumpai pada institusi pendidikan yang berbasis agama Islam. Perkumpulan majelis majelis Tarbiyah , banyak diselenggarakan di provinsi Gorontalo, yang mayoritasnya muslim.
Gorontalo sebagai serambi madinah yang berlandaskan Al. quran, sangat mengutamakan pendidikan agama islam bagi masyarakat nya. Banyak terlihat rumah rumah Quran dan berkumpulnya muslim muslimah mencari ilmu.
Salah satunya adalah RQ NURAIN, kel Pulubala Kecamatan Kota Tengah Kota Gorontalo. Setiap Pekan sekali, RQ NurAin menyelenggarakan Halaqah Tarbiyah Muslimah.
Dalam satu halaqah Muslimah, yang bernama Liqo tarbiyah Nusaibah Binti Kaab, Murobbi Ummu Fatih mengatakan, manfaat Tarbiyah menjalin ukhuwah sesama Muslim.
" Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mentarbiyahi para sahabat , yang pertama kali di rumah Dar Al Arqam bahkan saat itu Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berdakwah secara sembunyi sembunyi" (Ummu Fattih Ahad 30 Juni 2024)
Di tambahkan Ummu Fatih, Kala itu, Dar Al-Arqam bukan hanya berfungsi sebagai majelis ilmu, tapi sebagai halaqah tarbiyah (pengkaderan) pertama dan markaz dakwah paling awal dalam Islam. Dari tempat inilah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mencanangkan misi dakwah dan menggembleng para mutarabbi nomor wahid yang dikenal oleh sejarah manusia.
Marilah terus berkiprah dan aktif dalam halaqah-halaqah ilmu dan tarbiyah. Semoga kita diangkat oleh Allah sebagai generasi rabbani yang dijanjikan oleh Allah Ta’ala.