Daerah

Balai TNKM Serahkan Mesin Pengupas Lada Pada 2 Desa Binaan di Bahau Hulu

Oleh: Editor: 29 Sep 2022 - 00:17 Tarakan

KBRN - Malinau : Dua kelompok desa binaan di Kecamatan Bahau Hulu menerima bantuan kelompok desa binaan di Kecamatan Bahau Hulu pada Rabu (28/9/22). Bantuan tersebut terdiri dari 2 jenis mesin yakni mesin pengupas lada untuk Kelompok Desa Binaan Long Tebulo dan Mesin Rotan bagi Desa Binaan Long Uli. Setiap bantuan masing-masing bernilai Rp 60 juta.

Penyerahan dilakukan Kepala Balai TNKM,  Agusman, S.P.,M.Sc. di dampingi Kepala Sub Bagian Tata Usaha Balai TNKM Bambang Widiatmoko, S.Hut., M.Sc. beserta Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Wilayah II Long Alango Tamsil, S.Hut.,M.Sc.

Penyerahan bantuan dilakukan seiring dengan kunjungan kerja Kepala Balai TNKM ke Kawasan TN Kayan Mentarang di Wilayah Adat Sungai Bahau Kecamatan Bahau Hulu Kabupaten Malinau sejak tanggal 19 s/d 27 September 2022.

Usai menyerahkan batuan tersebut Kepala Balai TNKM,  Agusman berharap bantuan tersebut dapat meningkatkan produktifitas masyarakat. Khususnya pada kelompok desa binaan agar menghasilkan produk-produk yang bernilai ekonomis. 

"Bantuan yang kita berikan ini memang terbatas, tapi mudah-mudahan dapat membantu produktifitas masyarakat untuk menghasilkan produk-produk unggulan sesuai kearifan lokal di masing-masing desa." imbuhnya

Untuk diketahui, penyerahan bantuan ini juga merupakan bentuk komitmen Balai TN Kayan Mentarang untuk mengakomodir kesulitan yang selama ini dihadapi masyarakat untuk memproduksi sejumlah produk perkebunan dan kerajinan. Kendati belum semua terpenuhi, namun hal ini masih terus diupayakan secara bertahap dan berkelanjutan.

Selain itu Balai TNKM melalui SPTN Wilayah II Long Alango, juga telah membentuk 2 Desa Binaan baru. Kelompok Sungai Lapan yang bergerak bidang perkebunan Kopi di Desa Long Berini dan Kelompok Kua'k Tawai di Desa Long Kemuat.(*)