Daerah

Jelang HUT Ke-77 TNI, Satgas Yonif Raider 600/Mdg-Pos Agats Gelar Baksos Bagi Warga

Oleh: Editor: 28 Sep 2022 - 23:15 Merauke

KBRN,  Merauke : Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang jatuh pada tanggal 5 Oktober nanti, Satuan Tugas (Satgas) Organik Yonif Raider 600/Modang Kolakops Korem 174/ATW. Pos Agats di bawah pimpinan Wadan Satgas Kapten Inf Ganda Samosir melakukan giat Bakti Sosial (Baksos) kepada masyarakat di pemukiman di sekitar pasar Dolog Kota Agats, Asmat, Papua Selatan.

Bakti sosial berupa pembagian sembako dan peralatan sekolah kepada warga masyarakat di pemukiman sekitar pasar Dolog itu menyasar warga yang dinilai kurang mampu. Terutama masyarakat lokal di sekitar lokasi Baksos. 

Pasalnya, pemberian sedikit sembilan bahan pokok tersebut adalah bentuk kepedulian dan perhatian dari Satgas Yonif Raider 600/Mdg-Pos Agats terhadap warga masyarakat setempat.

Wadan Satgas Yonif Raider 600/Modang-Pos Agats Kapten Inf Ganda Samosir kepada media ini mengatakan bahwa Baksos yang dilakukan pihaknya hari ini adalah suatu bentuk kepedulian terhadap masyarakat dalam memaknai perayaan HUT Ke-77 TNI tahun ini. Namun demikian, dirinya menyebut, kegiatan serupa sering dilakukan oleh Satgas Yonif Raider 600/Mdg-Pos Agats yang ia pimpin. Bahkan telah diagendakannya untuk rutin setiap Jum'at dengan menyasar masyarakat yang lebih membutuhkan. 

"Bakti sosial hari ini dalam rangkaian menyambut HUT Ke-77 TNI yang akan diperingati pada tanggal 5 Oktober mendatang. Walaupun jumlahnya sedikit, kiranya dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya. Dan sebenarnya bukan hanya hari ini, namun sering kita lakukan di setiap hari Jum'at yang disebut dengan Jum'at berkah," ungkap Wadan Satgas Yonif Raider 600/Modang-Pos Agats Kapten Inf Ganda Samosir, dalam rilisnya di Merauke Rabu (28/9/2022). 

Lebih lanjut, perwira lulusan Akmil Tahun 2009 itu menerangkan bahwa TNI sesungguhnya berasal masyarakat dan karena itu harus berpihak kepada masyarakat. Sehingga ia bersama rekan-rekan satuannya berupaya untuk selalu dekat dengan masyarakat dan berbagi dengan mereka yang membutuhkannya. 

Pemberian sembako dalam rangka memaknai HUT TNI di tahun 2022 ini pun dinilai oleh pemerintah Distrik Agats melalui kedua stafnya yang turut hadir dalam Baksos tersebut sebagai suatu perbuatan amal manusiawi yang patut diapresiasi oleh siapapun.  Bersama para anggota Satgas Raider 600/Mdg, perwakilan dari Pemerintah Distrik Agats itu pun turut mengambil bagian dalam membagikan bingkisan sembako kepada masyarakat. 

Sementara itu, masyarakat penerima sembako Gabriel Kapia  dan Agustina Tombasirim mengaku sangat bersyukur karena mendapat bantuan dari Satgas Yonif Raider 600/Modang-Pos Agats. Masing-masing mereka merasa sangat senang dengan adanya pemberian sembako tersebut di tengah kekurangan akan kebutuhan sehari-hari mereka. Bahkan salah satu diantaranya Agustina Tanmbasirim terlihat penuh kegembiraan saat hendak menyambut pemberian dari petugas dari Satuan Raider tersebut. 

"Kami senang. Jadi terima kasih bapa-bapa tentara karena sudah bantu kami," jelas Agustina.