bisnis

Gopay Gandeng Musisi Jalanan Wujudkan Semarang Smart City

Oleh: Syamsudin Editor: 10 May 2020 - 11:45 semarang

KBRN, Semarang : Gopay berikan kode QR kepada Institusi Musik Jalanan (IMJ) untuk wujudkan visi Semarang smart city. Dengan kode QR dari Gopay diharapkan memacu sekitar 100 anggota IMJ untuk mengakses dunia perbankan.

Senior Manajer Consumer PR Gopay Deviani Wulandari mengemukakan, dengan memiliki kode QR diharapkan dapat mendorong para musisi jalanan memiliki rekening bank. Menurutnya dengan memiliki rekening, dapat memudahkan para musisi jalanan mengatur keuangan yang didapat.

“Dengan memiliki gopay, secara tidak langsung memacu musisi jalanan mengunakan rekening bank, mengetahui transaksi non tunai dan memudahkan mereka mengatur keuangan,” ucapnya saat pembagian kode QR kepada ratusan anggota IMJ, Kamis (12/9/19).  

Menurut Deviani, dengan memiliki kode QR para musisi jalanan akan mendapatkan banner kode sehingga masyarakat dapat mengapresiasi aksi melalui barcode. Selain itu para musisi jalanan dapat mengakses komunitas Gojek seperti mengelar pertunjukan di sesama anggota.

“Semarang merupakan kota pertama diluar Jabodetabek diluncurkan kode QR bagi musisi jalanan. Sebelumnya musisi jalanan di Jabodetabek mengaku setelah mengunakan kode QR omzet panggungnya naik hingga 300 %,” ujarnya.

Sebelumnya, di Semarang Gopay telah hadir untuk transaksi non tunai berbagai kebutuhan. Seperti pembayaran BRT Trans Semarang, tempat wisata, sedekah masjid atau yayasan dan lain-lain.  (Din/Don).