seputar-kampus

Kukuhkan 4 Guru Besar, Unnes Miliki 69 Profesor Aktif

Oleh: Syamsudin Editor: Tika Vilystya Budiman 10 May 2020 - 11:29 semarang

KBRN, Semarang : Universitas Negeri Semarang (Unnes) kukuhkan empat Guru Besar untuk tingkatkan sumber daya manusia (SDM) unggul. Keempat Guru Besar tersebut yakni Profesor Issy Yuliasri, Profesor R. Susanti, Profesor Wara Dyah Pita Rengga dan Profesor Martitah.

Rektor Unnes Profesor Fathur Rokhman seusai pengukuhan mengemukakan, keempat profesor yang dikukuhkan akan menambah pengembangan SDM kampusnya. Diantaranya Prof Issy Yuliasri yang mengangkat judul penelitian “Sensor Terjemahan Literatur Anak Dan Remaja : Menjaga Identitas Dan Peradaban Indonesia”.

“Prof Issy mengangkat penelitian literasi pada anak dan remaja dapat memunculkan peradaban dunianya sendiri. Namun harus melalui filter orang tua agar tumbuh kembang anak dan remaja dapat terkontrol,” kata Prof Fathur, Selasa (10/3/2020).

Penelitian tentang Pemanfaatan sumber daya alam (SDA) oleh Prof Wara Dyah Pita Rengga juga mendapat apresiasi dari Prof Fathur. Diterangkan, pemanfaatan SDA yang baik dapat memberikan keuntungan ekonomi, keselamatan dan kelestarian lingkungan serta kesejahteraan masyarakat.

“Selamat dan sukses buat Prof Wara sebagai profesor ke 118 Unnes,” ujarnya.

Lebih lanjut Prof Fathur menilai Orasi ilmiah Prof Martitah tentang Mahkamah Konstitusi mewujudkan Socio-Equilibrium di Indonesia dan peningkatan mutu unggas air oleh Prof R. Susanti juga dapat menambah peradaban kampus.

“Bertambahnya Profesor baru di Unnes secara langsung bertambah pula keilmuan dan berperan penting dalam peningkatan SDM unggul,” jelasnya.

Dikukuhkannya empat Guru Besar baru menjadikan Unnes memiliki 69 Profesor aktif. Rencananya tahun ini akan menambah 20 Profesor baru dan akan terus ditambah setiap tahunnya.