Daerah

PT Sritex dan Masjid Syeikh Zayed Surakarta Gelar Tabligh Akbar

Oleh: Soufi Asegaf Editor: Wiwid wida 25 Jan 2024 - 14:16 Surakarta


KBRN, Surakarta: Perusahaan tekstil PT Sritex, berkolaborasi dengan Masjid Syeikh Zayed Surakarta akan menyelenggarakan Tabligh Akbar dan Haul H.M. Lukminto. Acara besar ini dijadwalkan berlangsung pada hari Senin, tanggal 5 Februari 2024, di Masjid Raya Syeikh Zayed.

Bagus Sigit Setiawan, perwakilan dari Masjid Syeikh Zayed, saat rapat pleno di Diamond Hall Convention Center menjelaskan rencana acara yang melibatkan kerjasama antara PT Sritex dan masjid tersebut. 

"Tamu undangan terdiri dari 200 VIP dan VVIP yang diundang langsung oleh PT Sritex, serta 50 tamu tambahan dari pengurus masjid Syeikh Zayed. Jadi total ada sekitar 250 tamu VIP yang diharapkan hadir pada acara tersebut," ungkap Bagus Sigit Setiawan, Kamis (25/1/2024).

Dalam upaya menjaga kelancaran akses jamaah dan tamu undangan, pihak masjid meminta izin kepada Dinas Perhubungan (Dishub) atau pihak Kepolisian Lalu Lintas untuk menutup jalan Ahyani. Langkah ini diambil mengingat pengalaman sukses pada acara sebelumnya, seperti saat perayaan Maulid Nabi bulan Rabiul Awal.

"Kami berharap dapat menutup jalan Ahyani untuk memastikan kelancaran akses jamaah dan tamu undangan, mengingat pasti akan membludak. Parkir VVIP akan diatur di jalan Ahyani, masuk sebelah Utara masjid Syeikh Zayed Surakarta," tambahnya.

Acara ini tidak hanya menjadi momentum untuk merayakan Haul H.M. Lukminto, tetapi juga akan melibatkan berbagai kegiatan seperti penyerahan simbolis bantuan dari Sritex Grup, peluncuran program keilmuan Al-Quran oleh Masjid Syeikh Zayed, dan penyerahan simbolis bantuan untuk anak yatim dan lansia. 

Pihak panitia berharap acara ini dapat menjadi bentuk kolaborasi yang positif antara sektor industri dan keagamaan, menciptakan sinergi yang memberikan dampak positif bagi masyarakat Surakarta. (Ase)