pemilu-2019

Relasi KPU Sosialisasikan Pemilu Melalui Lomba Olah Sampah dan Ecobrick

Oleh: Abdurahman Harris Editor: Lalang Gumilang 10 May 2020 - 11:57 sungailiat
KBRN, Pangkalpinang : Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka, melalui Relawan Demokrasi (Relasi) segmen komunitas bersama Becak Babel, hari ini, kamis (7/3/2019). Melakukan kegiatan Sosialisasi Pemilu 2019 berupa Kegiatan Lomba Memilah Sampah dan  Ecobrick, yang dilaksanakan di Pantai Koala, Jembatan Emas, Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Kegiatan yang diikuti sekitar 200 lebih Anak Muda dari berbagai Komunitas yang ada di Pulau Bangka ini, berlangsung dari jam 08.00 sampai dengan 11.30 WIB

Anggota Relasi segmen komunitas, Vina mengatakan, dalam kegiatan ini pihaknya bersama komunitas Becak Babel selain melakukan kegiatan bersih sampah di sekitar Pantai Koala, dilakukan juga Sosialisasi tentang Kepemiluan kepada seluruh komunitas yang hadir di kegiatan itu.

"Dalam kegiatan ini Kita sosialisasikan juga pengetahuan tentang Kepemiluan, mulai dari pengenalan surat suara, cara pemilihan, cara pindah memilih, kemudian tentang informasi hoax dan money Politik," jelasnya.

Ia menambahkan, mendekati hari H Pemilu pada 17 april 2019 ini, menurutnya sangat penting dilakukan kegiatan sosialisasi seperti ini, agar seluruh lapisan masyarakat semakin mengetahui tentang tata cara pemilihan nanti.

Sementara itu, Ketua Komunitas Becak Babel Arinda Uni Graha mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian dari peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN), oleh karena itu pihaknya bersama Relasi KPU segmen komunitas, selain mensosialisasikan pengetahuan tentang Pemilu, dilakukan juga aksi bersih sampah guna mengkampanyekan pentingnya menjaga lingkungan hidup dan kepedulian terhadap sampah.

"Jadi relasi segmen komunitas mencoba menggarap/melibatkan anak - anak dikomunitas hijau atau komunitas peduli sampah agar aktif ikut mengkampanyekan pemilihan umum 17 april 2019 nanti," ucapnya.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, kegiatan ini tidak hanya sekedar memungut sampah dan sosialisasi pemilu saja, tetapi diberikan juga edukasi mengenai cara pemilahan sampah dan pembuatan ecobrick.

"Sampah ini seperti bom waktu, jika kita biarkan akan berdampak negatif terhadap lingkungan, oleh karena itu, dari kegiatan ini diharapkan dapat muncul kepedulian dari seluruh lapisan masyarakat terhadap sampah ini," pungkasnya.