serba-serbi-ramadhan

'Ramadhan Berbagi' Posko Sodaqoh Pemuda Karang Taruna Gaspalas di Bangka

Oleh: Lalang Gumilang Editor: Lalang Gumilang 10 May 2020 - 11:53 sungailiat
KBRN, Petaling;  'Ramadhan Berbagi' menjadi fenomena umat Islam untuk mengejawantahkan amaliah sodaqoh guna menambah pundi-pundi pahala dari Allah Subhana Wata'ala, seiring menjalankan ibadah puasa hingga menjelang Idul Fitri 1440 Hijriah. 

Adalah Pemuda Karang Taruna Gaspalas di Desa Petaling   Banjar Kabupaten Bangka membuka posko 'Ramadhan Berbagi' yang bertujuan memfasilitasi dan membangkitkan semangat sedekah dan berbagi kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini. Wujud kegiatan, para pemuda desa itu menyebutnya 'Tabungan Akhirat'. Kegiatannya dilaksanakan setiap hari selama Ramadhan di depan Masjid Al- Istiqomah Petaling.

"Alhamdulillah, setiap hari selama bulan ramadhan kita membagikan takjil untuk 8 masjid dan musholla yang ada di desa Petaling dan Petaling Banjar. Kita juga membuka posko untuk memfasilitasi masyarakat yang ingin bersedekah dan berbagi setiap harinya. Antusias masyarakat cukup baik, sekarang dana yang terkumpul sebesar Rp 11.045.000 dan Insya Allah akan terus bertambah," kata Ilham Fadilah, Ketua pelaksana kegiatan 'Ramadhan Berbagi' Minggu (19/5/2019)

Menurut Ilham dana yang terkumpul akan dibagi ke dalam tiga kegiatan, yakni santunan dan buka puasa bersama untuk anak yatim yang ada di desa Petaling dan Petaling Banjar, pembagian sembako untuk dhuafa yang ada di Desa Petaling Banjar serta santunan sembako dan pakaian ke Panti Asuhan yang berada di Pangkalpinang.

Ketua Karang Taruna Gaspalas, Meru, mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap Ramadhan tiba. Selain kegiatan Ramadhan Berbagi tersebut, juga ada rangkaian kegiatan lomba, diantaranya lomba kaligrafi, da'i cilik, hadrah, MTQ  yang diselenggarakan di Masjid Al- Istiqomah dan nanti terakhir akan ditutup dengan takbir keliling. 

Meru menambahkan, khusus untuk hari Minggu (19/5/2019), Karang Taruna Gaspalas menggelar kegiatan sholawat amal peduli Rodatul Nurjanah, penderita penyakit kanker nasopharynx. Kegiatan yang dilaksanakan di depan Masjid Raya Al- Istiqomah Kecamatan Mendo Barat ini menampilkan Hadroh Musafir Bangka.

Kegiatan-kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan keimanan masyarakat, khususnya bagi pengurus Kartuna Gaspalas selaku generasi penerus bangsa" tambah Meru.

Sementara itu, Mulkan, Sekdes Petaling Banjar menyampaikan apresiasi dan rasa syukurnya atas kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak muda ini seraya berharap kegiatan ini merupakan momentum peningkatan kualitas ibadah serta kepedulian terhadap sesama.

"Alhamdulillah antusias masyarakat, donatur dan pengguna jalan pada kegiatan ramadhan berbagi tahun ini semakin meningkat, ini menjadi momentum bahwa setelah Ramadhan berlalu, kepedulian kita terhadap sesama terutama untuk anak yatim piatu dan kaum dhuafa harus tetap terjaga" pungkas Mulkan.